Wednesday, July 31, 2013

Ekspedisi sarana mendekatkan diri kepada Allah swt.


Naik  truk menuju kebun apel di Pujon - Malang

                                                                        
  
Kegiatan  ekspedisi dapat mendekatkan diri kepada Allah swt.  banyak hal baru yang didapat dari kegiatan ekspedisi,  seperti mengenal lingkungan baru, lebih mengenal teman yang tiap hari belajar bersama disekolah, melihat  pemandangan alam yang indah dan menakjubkan.  Semua   pengalaman baru yang mereka dapat tersebut  selain semakin memper erat kebersamaan sesama siswa juga semakin meyakinkan diri bahwa Allah itu maha besar,  maha kuasa  dan maha pencipta. Pengalaman saya  membimbing  ekspedisi sudah bertahun-tahun,  semakin tahun bukan semakin bosan tetapi semakin ingin tahu lebih banyak lagi  ciptaan  Allah  yang sangat mengagumkan itu. Indonesia  memang  merupakan negara kepulauan  yang setiap pulau dan tempat  memiliki keunikan masing-masing,  misalnya  Kalimantan dengan sungai  dan  hutannya  yang besar-besar  mengingatkan saya betapa agung dan sayangNya  Tuhan terhadap bangsa ini,  Sulawesi  dengan Kars(gunung kapur) yang berjajar sepanjang  kabupaten Maros dan Pangkep,  serta pasir putih  yang terhampar  indah  sepanjang  pantai di kabupaten  Bulukumba,  semua ini  memandu saya untuk  berdecak kagum dengan ucapan  "Allahuakbar"   Allah maha besar.
Teman-temanku  yang ku sayang,  itu baru sebagian dari pengalamanku selama ekspedisi  bersama siswa- siswi  Al Falah , diluar itu masih banyak  yang lain.  Mudah-mudahan  di lain kesempatan saya dapat  menuangkan lagi pengalamanku. Amien

Saturday, July 13, 2013

misteri mabit

Foto  "pocong"  yang cantik2 dan ganteng2 ini  tertangkap kameraku di lapangan basket AF  saat mabit  pertama 2013-2014,  apa  maksud  mereka menampakkan diri bersama-sama ini,  aku tak tahu.  Kalau  ingin menakuti aku.....aku tak takut, kalau ingin menunjukkan eksistensi dirinya  apa yang akan mereka banggakan di hadapanku,.... mungkin  ingin  cari  perhatian "aku juga cantik dan ganteng lho, bukan kamu aja yang ganteng".  tak tahu lah aku ......mudah2an  analisaku benar.

Sebenarnya hal-hal  mistis begini  ada baiknya lho kita pelajari.....  karena  dari cara hidup  mereka ada juga contoh baik yang  bisa kita tiru kalau "mau".......aku sih ngga mau.
Misalnya  pocong.....mereka contoh hidup sederhana....coba perhatiin, kan pakaian nya itu-itu saja, ngga pernah ganti-ganti, ngga pernah ikut2an mode, pokoknya ngga neko2 deh.  Kalau  tuyul  contoh  hidup  "produktif"..... kecil2 pandai cari duit.  nah...  kuntilanak.....contoh hidup selalu gembira dan optimis.... mereka tertawa terus  (hi-hi-hi-hi-hi),  lain lagi babi  ngepet .... hidup sesuai anjuran pemerintah ......yaitu hemat energi....mereka ngga pernah nyalain listrik, selalu pakai lilin untuk penerangan rumahnya...... hehehehehe..............

Tuesday, July 9, 2013

Mengapa harus sahur



Rasulullah  saw.  menganjurkan  kepada kita semua yang sedang puasa ini  untuk  makan sahur.  mengapa sih harus begitu ?

karena  mencontoh Rasulullah  Muhammad saw.   kita  tahu dan yakin bahwa  Nabi Muhammad adalah  contoh  hidup terbaik di dunia ini, utusan Allah untuk memperbaiki budi pekerti manusia, jadi sudah selayaknya kalau apa yang Nabi contohkan adalah baaik untuk kita ikuti.  Quran  sudah mengatakan  bahwa  "sesungguhnya dalam diri Rasulullah terdapat  contoh yang baik bagi mu".

Untuk membedakan dengan puasa agama lain.  didalam agama lain (tidak perlu saya sebut nama agamanya, itu tidak penting), juga ada puasa, tetapi tidak ada sahur.  Apa alasannya jangan tanya saya......aku tak tahu.

Untuk  memberi energi saat puasa.  Selama puasa muslimin harus tetap aktif, tetap dinamis, bekerja mencari rizki Allah swt, bukan tidur.  sehingga  selamaa puasa tidak ada kata males, loyo, mager  dsb. dalam  sejarah kita tahu bahwa Nabi Muhammad dan para sahabat  dibulan puasa berperang melawan angkara murka, melawan kafirin yang ingin memadamkan perjuangan Islam.

Untuk  memakmurkan shalat subuh di Masjid.  Selesai  makan sahur muslimin dan muslimat akan berbondong-bondong ke masjid untuk melaksanakan shalat subuh.  Efek dari makan sahur  tubuh akan lebih bugar, mata tidak ngantuk lagi,  sehingga  bergairah dan bersemangat untuk berangkat ke masjid.

Monday, July 8, 2013

SELAMAT BERPUASA, MAAF LAHIR BATIN

Betapa cinta dan sayang Allah kepadamu......kamu diberi hidayah  "iman dan islam"  jagalah dengan baik, tingkatkan kualitas  iman dan islam mu......lihatlah betapa sulit dan susahnya saudara kita yang  "mualaf"  untuk meraih hidayah itu, berpuluh-puluh tahun menunggu dengan sabar.  selamat berpuasa karena  Allah , mohon maaf  lahir batin. 

Sunday, July 7, 2013

GELISAH atau GALAU




Galau  adalah  salah satu dari sekian  banyak keadaan psikologis yang ada dalam diri manusia.  Dari  beberapa  istilah keadaan yang artinya hampir sama dengan galau antara lain adalah tidak tenteram, selalu  kawatir, tidak sabar  dan cemas.  Banyak  hal yang menjadi penyebab galau,  dari sekian banyak penyebab galau, ada dua yang paling dominan, yaitu kesedihan mengingat masa lalu  dan ketakutan menghadapi masa depan.
  
Seseorang yang tidak bisa keluar dari jebakan masa lalu  yang  membuatnya sedih, cenderung menjadi galau.  Mereka  terus mengingat kerugian atau kemalangan  yang telah menimpanya, meskipun kejadian itu sudah lama sekali.  Bayang-bayang masa lalu yang menyedihkan berputar-putar di benaknya dan lebih celaka mereka selalu berusaha “menyaksikan” kembali. Akibatnya kesedihan  yang  berujung pada galau selalu mengungkungnya.

Lebih tragis lagi  adalah orang  yang galau  karena takut menghadapi masa depan.  Kekhawatiran akan  suramnya masa depan membuat mereka galau.  Rasa takut tidak mampu berkompetisi dalam kerasnya himpitan hidup, membuatnya  mereka terkurung dalam kegelisahan  yang akut. Kengerian akan hilangnya penghasilan/pendapatan, hilangnya jabatan, ketakutan tidak lulus sekolah, tidak diterima di perguruan tinggi,  UN  bernilai jelek dsb. Mengganggu  pikiran dan perasaannya  mrmbuatnya menjadi paranoid.   Sungguh ini adalah  kegelisahan  yang  sama sekali tidak beralasan, karena  hal ini belum tentu benar-benar terjadi.

Gelisah  terhadap kemungkinan keburukan yang akan datang dimasa depan, tentu tidak pada tempatnya.  Karena itu biarkan hari esok  dan masa depan datang.  Jangan  pernah menanyakan kabar beritanya  dan jangan pula menantikan serangan petakanya. Lebih baik kita menyibukkan diri  mempersiapkan  segala sesuatu yang mungkin dapat  digunakan sebagai bekal menghadapi masa depan.   Karena  apapun yang kita kawatirkan dimasa depan, atau  kita tunggu kebahagiaan masa depan hal itu pasti akan terjadi  sesuai rencana Allah swt.

tiada suatu bencana pun yang menimpa di bumi dan (tidak pula) pada dirimu sendiri, melainkan telah tertulis di dalam kitab (Lauh Mahfuzh) sebelum Kami menciptakannya. Sesungguhnya yang demikian itu mudah bagi Allah. (Kami jelaskan yang demikian itu) agar kamu jangan berduka cita terhadap apa yang luput darimu, dan supaya kamu jangan terlalu gembira terhadap apa yang diberikan-Nya kepadamu”.  (Qs. Al-Hadid: 22-23).

References : SEHAT  TANPA OBAT  ( DR.H. Briliantono).    

Friday, July 5, 2013

KENANGANKU

Saat itu......pagi hari aku dan kalian berjalan kaki menyusuri jalur nanjak, dari home st  menuju tempat  yang terlihat di foto itu.  semua dari kami kagum memandangi  ciptaan Allah yang berupa gunung Bromo dan awan putih yang menyelimutinya.  lambat laun awan putih menghilang diusir  cahaya mata hari pagi,  selang beberaapa menit kemudian tersibaklah kaki gunung Bromo dan gunung Batok  beserta hamparan pasir bak lautan yang mengagumkan. "Subhanallah"  indahnya ciptaanmu yaa Rabbi.  sampai sekarang  kenangan itu masih mengakar  dan menghujam dalam hati dan pikiranku. KALIAN  tak kan terlupa.  hanya ada sedikit sayang dari foto itu  karena ada dari kalian yang tidak  bergabung  " Faris, Mega, Alifa, Igi dan Shifa".  kini sebagian dari kalian  menempuh jalur lain,  selamat berjuang  untuk kalian  ( Lala, Igi dan Dito )  doaku  selalu untukmu...... sukses !! Af9.

Thursday, July 4, 2013

PELAJARAN DARI RASA LAPAR & DAHAGA dikutip dari buku Sehat Tanpa Obat oleh DR.H.Briliantono.




Ibadah puasa mengajarkan kepada kita, bagaimana tidak enaknya hidup dalam keadaan kelaparan dan kehausan.  Itulah yang dirasakan  setiap hari oleh saudara-saudara kita kaum dhuafa.  Mereka  yang tinggal dikolong jembatan, di gubuk-gubuk liar pinggir rel kereta, dibantaran sungai  yang semua itu rawan dari penggusuran, merasakan lapar dan ketidak pastian hidup setiap hari.   Sedang kita yang berpuasa hanya menahan lapar dan haus sekitar 13  sampai 14 jam sehari, setelah maghrib datang  dibolehkan  makan dan minum sepuasnya.
Kalau  puasa kita laksanakan di bulan Ramadhan,  paling lama kita menahan lapar dan haus hanya 30 hari.  Berbeda dengan kaum dhuafa, sepaanjang tahun adalah  bulan puasa.  Setiap hari adalah saat yang memilukan dalam belitan lapar dan haus.  Nah puasa mendidik kita untuk berimpati terhadap kesusahan orang lain.   Bukan sekedar ikut merasakan, tetapi ikut berimpati.  Impati adalah dorongan hati   untuk mengulurkan tangan,  membantu sesama yang dalam kubangan kesusahan atau dalam himpitan hidup.  Rasulullah  saw.  Mengecam dengan keras orang yang tidur nyenyak dengan perut kenyang,  sementara tetangga atau saudaranya menahan perih karena lapar.

Gara-Gara Iddah, Pemimpin Yahudi Masuk Islam



REPUBLIKA.CO.ID, AMERIKA -- Robert Guilhem, pakar genetika dan pemimpin yahudi di Albert Einstein College menyatakan dengan tegas soal keislamannya. Dia masuk Islam setelah kagum dengan ayat-ayat Al-Quran tentang masa iddah wanita muslimah selama tiga bulan. Massa iddah merupakan massa tunggu perempuan selama tiga bulan, selama proses dicerai suaminya.

Seperti dikutip dari societyberty.com, hasil penelitian yang dilakukannya menunjukkan, massa iddah wanita sesuai dengan ayat-ayat yang tercantum di Alquran. Hasil studi itu menyimpulkan hubungan intim suami istri menyebabkan laki-laki meninggalkan sidik khususnya pada perempuan.

Dia mengatakan jika pasangan suami istri (pasutri) tidak bersetubuh, maka tanda itu secara perlahan-lahan akan hilang antara 25-30 persen. Gelhem menambahkan, tanda tersebut akan hilang secara keseluruhan setelah tiga bulan berlalu. Karena itu, perempuan yang dicerai akan siap menerima sidik khusus laki-laki lainnya setelah tiga bulan.
Bukti empiris ini mendorong pakar genetika Yahudi ini melakukan penelitian dan pembuktian lain di sebuah perkampungan Muslim Afrika di Amerika. Dalam studinya, ia menemukan setiap wanita di sana hanya mengandung sidik khusus dari pasangan mereka saja.
Penelitian serupa dilakukannya di perkampungan nonmuslim Amerika. Hasil penelitian membuktikan wanita di sana yang hamil memiliki jejak sidik dua hingga tiga laki-laki. Ini berarti, wanita-wanita non-muslim di sana melakukan hubungan intim selain pernikahannya yang sah.
Sang pakar juga melakukan penelitian kepada istrinya sendiri. Hasilnya menunjukkan istrinya ternyata memiliki tiga rekam sidik laki-laki alias istrinya berselingkuh. Dari penelitiannya, hanya satu dari tiga anaknya saja berasal dari dirinya.

Setelah penelitian-penelitian tersebut, dia akhirnya memutuskan untuk masuk Islam. Ia meyakini hanya Islam lah yang menjaga martabat perempuan dan menjaga keutuhan kehidupan sosial. Ia yakin bahwa perempuan muslimah adalah yang paling bersih di muka bumi ini.

Wednesday, July 3, 2013

PUISI RAMADHAN


Ramadhan yaa  Ramadhan
Bulan suci, mensucikan hati orang beriman
Bulan kemenangan, menang  terhadap gejolak  hawa nafsu
Bulan kemuliaan, mulia  meninggikan harkat martabat manusia
Bulan penuh berkah bagi hamba Ku yang mendapat petunjuk dan hidayah
Bulan seribu bulan bagi hamba Ku  yang   terjaga  siang  dan malam
Bulan Alquran, diwahyukan Nya  Al quran sebagai  pembeda antara  yang  benar  dengan yang batil

Ramadhan  yaa Ramadhan
Kedatanganmu  disambut  manusia  seantero dunia
Gemmamu  menggetarkan  hati penentangmu
Sinarmu  menembus sanubari setiap orang beriman
Atmosfermu penuh  perdamaian
Petunjukmu  memandu jalam menuju taqwa

Ramadhan  yaa  Ramadhan
karenamu  akau bahagia 
tiga kebahagiaan yang ku rasa 
saat berbuka puasa bersama keluaarga
saat shalat subuh bersama saudara seiman
saat nanti memandang wajahMu yaa Allah di surga.